Kamis, 28 Februari 2013

“Saat diri terikat oleh aturan


Dibuat :  karisma sendiri

Aturan.. apasih itu aturan? Kasih tahu enggak yach.. yadah kasih tahu aja deh..hehe
Aturan itu menurut saya suatu ketetapan yang telah di tentukan yang memiliki konsekuensi, tujuan aturan di buat agar semua menjadi baik dan harapan dari aturan itu sendiri yaitu tidak di langgar.
Sebagaimana aturan di sekolah di antaranya menggunakan seragam sekolah, sepatu, dasi,  datang tepat waktu, mengikuti pelajaran sampai selesai dan lain sebagainya.  Yang sudah pernah sekolah saya yakin paham dengan apa yang saya maksud.
Apabila semua aturan di atas tidak di indahkan oleh setiap murid, maka bisa di pastikan murid tersebut bakal kena hukuman, di pulangkan kerumah kembali atau bahkan di keluarkan.
_ _ _                                                       
Bagaimana dengan aturan yang di buat oleh Allah, adakah alasan yang syar’i untuk kita tidak patuh? Saya rasa tidak ada.  Mengapa…? Karna Allah yang punya segalanya (alam semesta dan seisinya). Sekarang saya tanya anda punya apa? Begitu juga dengan saya, saya punya apa?  Sadar.. kita enggak punya apa-apa, karna semua yang kita punya berasal dari Allah SWT. Wahai saudaraku.. ketahuilah apabila aturan Allah kita ikutin, maka kebaikan yang akan kita peroleh, Insya Allah.
wahai saudaraku, saya pernah mendengar perkataan dari yang namanya manusia, perkataannya itu berisi “suka-suka saya donk.. inikan mulut saya, suka-suka saya donk.. inikan rambut saya, suka-suka saya donk.. inikan tangan saya, suka-suka saya donk.. inikan mata saya..dsb”. tidak sadarkah mereka dari apa yang mereka ucapkan?, tidak sadarkah mereka bahwa apa yang mereka perbuat akan di mintai pertanggung jawaban di hadapan Allah?, dan tidak sadarkah mereka bahwa orang tua mereka sendiri adalah milik Allah..
tantangan untuk anda semua.. bisakah anda merubah suatu ketetapan, saya ambil contoh kecil saja, apabila kita makan/minum pasti lewat mulut, coba pang anda ganti makan/minum lewat hidung.. pasti nggak bisa :D. dan coba berjalan dengan menggunakan kepala, lebih-lebih nggak bisa, bukan? Tadi katanya suka-suka saya inikan mulut, rambut, tangan, mata saya, wkwk..kalau gitu coba praktekin tantangan saya, hehe :D.
semua aturan Allah pasti tujuannya baik untuk diri kita sendiri, tetapi kebanyakan manusia tidak berfikir taunya cuman mau senang-senang, kesenangan yang kekal itu cuman di surga kawan.
jika dalam menjalani hidup kita merasa ada aturan-aturan Allah, maka kita akan menjadi orang yang lebih berhati-hati dalam menjalani kehidupan. agar terhindar dari perbuatan maksiat, seperti berzinah, mencuri, durhaka sama orang tua, dsb,, karna telah kita ketahui Allah melarang kita untuk melakukan perbuatan maksiat tersebut.
Konsekuensinya, melanggar dapat dosa, nurut dapat pahala. Simple bukan? Hehe.. tapi sulitnya luar biasa. Kenapa masih banyak orang yang melanggar ketetapan Allah?, hedeh,, karna kurang paham kali yach.. atau karna enggak di rasain langsung akibatnya.. kalau misalnya di antara kita ada yang melanggar aturan Allah dan Allah langsung memberi azab atau siksaan, bisa di pastikan kita bakal takut untuk mengulangi kesalahan dua kali. Tetapi ketetapan Allah tidak seperti itu, karena Allah memiliki sifat Ar-Rahman dan Ar-Rahim. Dan tidak sedikit kemungkinan akan ada manusia yang bertaubat setelah melakukan kesalahan, sungguh Allah yang lebih tahu apa yang akan terjadi pada tiap individu dari diri kita masing-masing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar